Manfaat Mengetahui Jumlah Gula Yang Dibutuhkan Oleh Tubuh


ILMUKESEHATAN.COM – Mungkin banyak orang awam yang mengetahui gula adalah salah satu pemanis yang sangat dibutuhkan sebagai tambahan bumbu makanan, tambahan membuat secangkir teh ataupun masih banyak lagi dalam penggunaannya. Gula memiliki banyak peranan dalam sistem tubuh, mungkin banyak orang yang mengira gula adalah butiran kecil yang terbuat dari tebu ataupun gula yang terbuat dari aren.

Tetapi jangan salah persepsi setelah membaca artikel ini anda akan mengetahui apa sih itu gula? Dan apa peranan gula bagi tubuh kita?, gula sangatlah penting bagi tubuh kita, gula terdapat di makanan yang mengandung karbohidrat seperti nasi, kue, umbi-umbian dan buah-buahan. Rata-rata seluruh buah-buahan mengandung gula alami yang bernama fruktosa, seperti pada buah stroberi, jeruk dan semangka.

Pada dasarnya gula sangat penting bagi tubuh, gula memiliki fungsi mendukung metabolisme tubuh, mengendalikan kadar gula darah, mendukung pembentukan lemak dan masih banyak lagi. Fungsi ini juga dipengaruhi dengan jumlah pemakaian atau input glukosa ke dalam tubuh.


Gula yang berlebih di dalam tubuh juga dapat menyebabkan penyakit seperti diabetes melitus, dan kerusakan sistem saraf. glukosa atau gula yang kita maksud di sini adalah gula murni yang terkandung dalam makanan yang kita konsumsi setiap hari.

 

Untuk mengetahui gula di dalam tubuh kita seimbang atau tidak, dapat kita ketahui dengan menggunakan alat cek gula atau yang biasa disebut cek GDS (gula darah sementara), cek ini biasanya dilakukan di puskesmas atau rumah sakit, alat cek ini juga dapat anda miliki dengan membelinya di toko alat kesehatan, alat cek ini berfungsi untuk melihat berapa gula darah anda, apakah hipoglikemi (gula dalam rentan rendah) atau hiperglikemi (rentan gula tinggi).

Menurut WHO (world health organization) Normal gula darah seseorang adalah 70-150 mg/dl.  Jumlah gula darah yang berada di dalam tubuh juga sangat dipengaruhi oleh genetik atau keturunan, riwayat penyakit yang diderita, usia maupun gaya hidup. Hal ini sangat berpengaruh karena faktor keturunan seperti keturunan Diabetes melitus juga sangat rentan terhadap penyakit DM, kebiasaan hidup yang tidak sehat termasuk dalam menentukan jumlah porsi makanan gizi seimbang juga sangat berpengaruh seperti ketika seseorang terbiasa makan-makan berat seperti kue, dan lebih suka mengkonsumsi minuman manis juga mempengaruhi kadar gula dalam tubuhnya.

Untuk mengetahui berapa jumlah gula yang kita perlukan dalam tubuh adalah dengan cara memakai rumus melihat dulu indeks masa tubuh anda yaitu (bb/tb2 x 10.000) dari sini kita dapat mengetahui apakah kita membutuhkan gula atau kekurangan, karena gula mempengaruhi seseorang tersebut obesitas ataupun tidak.
Manfaat mengetahui gula yang dibutuhkan oleh tubuh dan berapa kisaran gula yang normal bagi tubuh ada 3 yaitu:

  1. Cek dini apakah memiliki riwayat diabetes melitus atau tidak.

Dengan mengetahui indeks masa tubuh anda dan kisaran gula darah yang normal anda dapat mengetahui apakah gula darah anda tinggi atau kurang dan dapat mengantisipasi secara dini apakah anda memiliki riwayat DM atau tidak.

  1. Dapat menjaga pola hidup sehat yang lebih baik.

Dengan kita mengetahui gula darah dalam tubuh, maka kita dapat mengatur pola hidup sehat dengan baik dibandingkan dengan tidak mengetahui. Karena apabila kita mengetahui kita dapat meaplikasikan diet gizi seimbang dan diet DM jika perlu bagi tubuh kita.

  1. Dapat mengenali dan memiliki rasa ingin tahu tentang penyakit-penyakit yang disebabkan oleh gula darah di dalam tubuh.

Apabila kita mengetahui gula darah di dalam tubuh kita pasti akan dapat mengetahui dan memiliki rasa ingin tahu tentang penyakit-penyakit yang disebabkan oleh gula.

Dari pembahasan mengenai manfaat mengetahui kebutuhan gula kita adalah kita dapat menerapkan hidup lebih sehat dan mengatur makanan-makanan apa saja yang dapat kita konsumsi dan baik oleh tubuh,  maka dari itu  pantau gula darah anda sebelum anda terkena penyakitnya. Salam sehat untuk kita semua.