Bibir Pecah-Pecah? Ini Cara Atasinya


ILMUKESEHATAN.COM – Bibir merupakan salah satu bagian tubuh yang menunjang kecantikanmu. Bagian tubuh yang satu ini tidak dapat menjaga kesehatannya sendiri. Sehingga bila Anda tidak merawat kesehatan bibir, berbagai masalah bibir dapat timbul salah satunya adalah bibir pecah-pecah.

Bibir yang pecah tentu akan mengurangi keindahan wajah serta rasa percaya diri. Anda jadi tidak percaya diri berbicara di hadapan orang dengan kondisi bibir pecah-pecah. Kebiasaan yang sering kita lakukan saat bibir terasa kering adalah membasahinya dengan air liur sendiri dengan cara menjilatnya. Namun, hal ini sangat tidak dianjurkan karena justru air liur dapat memperparah keadaan bibir pecah-pecah.


Bagi kamu yang mengalami masalah ini, berikut adalah beberapa cara mengatasinya.

 

Pelindung bibir

Anda pasti sudah tidak asing dengan alat kecantikan seperti lip balm, fungsi utamanya adalah untuk melembabkan bibir. Salah satu penyebab bibir pecah – pecah adalah bibir yang kering. Sehingga dengan menggunakan lip balm kamu melindungi bibir dari kekeringan. Sebaiknya, kamu menggunakan lip balm dengan tabir surya jadi selain menjaga tetap lembab, lip balm ini juga akan melindungi bibirmu dari efek buruk sinar matahari.

Cukupi kebutuhan cairan

Minumlah air putih yang cukup setiap harinya agar tubuh tetap segar. Cairan yang masuk ke dalam tubuh akan membantu bibirmu tidak kering.

Hati – hati dalam meminum obat

Anda tentu tahu kan bahwa setiap obat itu memiliki efek samping. Penggunaan yang tepat akan menjaga Anda agar tidak terkena efek samping. Apabila kondisimu mengharuskan untuk minum obat, maka konsultasikanlah ke dokter.

Hindari menjilat bibir

Kebiasaan satu ini memang sulit dihilangkan, namun sulit bukan berarti tidak bisa. Bagi kamu yang sudah terbiasa menjilat bibir saat terasa kering, maka mulai sekarang kurangilah kebiasaan tersebut. Karena air liur cepat menguap sehingga justru dapat menyebabkan bibir pecah-pecah semakin parah.

Madu dan lemon

Dua bahan alami ini memang sudah terkenal khasiatnya. Jika kamu menggunakan dua bahan ini bukan hanya kelembaban saja yang terjaga tetapi juga kesehatannya. Lemon dapat mengangkat sel kulit mati pada bibir sedangkan madu dapat melembutkan juga mencegah bibir Anda menjadi pecah – pecah. Campurkan kedua bahan ini kemudian olesi pada bibir. Lakukan hal ini dua kali sehari agar hasil maksimal.

Lidah Buaya

Sama seperti kedua bahan di atas, bahan satu ini juga memiliki khasiat yang baik bagi kesehatan tubuh. Lidah buaya memiliki fungsi hampir sama dengan madu yaitu untuk melembabkan dan mencegahnya agar tidak pecah – pecah. Yang perlu kamu lakukab hanyalah mengambil gel lidah buaya kemudian oleskan pada bibir. Lakukan ini dengan teratur setiap hari agar lebih maksimal hasilnya.

Lakukan perawatan dengan rutin agar bibir kamu tetap terjaga kesehatan dan kelembabannya dalam waktu yang lama.